Kodim Tegal Gelar Sholat Idul Fitri, Ratusan Masyarakat Padati Lapangan Makodim

    Kodim Tegal Gelar Sholat Idul Fitri, Ratusan Masyarakat Padati Lapangan Makodim

    Tegal - Sambut 1 Syawal 1444 H yang merupakan hari kemenangan bagi umat islam, ratusan orang memadati Lapangan Apel Makodim 0712 Tegal untuk mengikuti sholat Idul fitri yang di selenggarakan oleh Kodim 0712/Tegal. Sabtu, (22/4/2023).

    Disampaikan Dandim Tegal Letkol Infanteri Charlie Clay Lorando Sondakh, S.E.dalam sambutannya, bahwa kegiatan sholat idul fitri yang di selenggarakan di Lapangan upacara Makodim 0712 Tegal bersama masyarakat merupakan rutinitas setiap tahun.

    “Pelaksanaan sholat idul fitri yang diikuti masyarakat sekitar makodim kali ini masih meriah seperti tahun-tahun sebelumnya, ” ujarnya.

    Kali ini kami melibatkan unsur perwakilan dari umat beragama lain yang tergabung dalam Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Tegal dari unsur Ansor, Banser, Nasrani dan Hindu" Hal ini, menunjukkan, kerukunan umat beragama tetap terjaga dengan baik", katanya.

    Organisasi masyarakat dan wartawan juga turut serta membantu dalam kelancaran ibadah sholat idul fitri bersama-sama pada hari ini semoga Allah Subhana Wata'ala senantiasa melimpahkan rahmat taufik dan hidayah-Nya kepada kita sekalian.

    Pada pelaksanaan sholat idul fitri 1 syawal 1444 H/2023 M bertindak sebagai Kothib dan Imam Ustad Ansori Azizi, SH ketua DPC Ansor Kec. Tegal Selatan yang diikuti kurang lebih 800 orang jama'ah. (pendimtegal)

     

    jateng tegal
    M.Nursalim

    M.Nursalim

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Kodim Tegal Pantau Tanaman Demplot...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Kodim Tegal Amankan Sholat Idul...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Semangat Tak Kenal Lelah, Satgas TMMD Kodim 1805/Raja Ampat dan Warga Terus Bangun RTLH Meski Panas Terik Menghadang
    Ini Komunikasi Sosialnya Babinsa Kodim Klaten Di Kantor Desa Dompol
    Peringati HKGB ke 72, Bhayangkari Preneur Expo 2024 di Jateng: Sinergi untuk Menggerakkan Ekonomi dan Kewirausahaan

    Ikuti Kami